sport
Langganan

Update Medali SEA Games 2023: Indonesia Tambah 8 Emas, Posisi Kamboja Melorot - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Rudi Hartono  - Espos.id Sport  -  Jumat, 12 Mei 2023 - 22:24 WIB

ESPOS.ID - Atlet Taolu Indonesia Harris Horatius menunjukkan medali perak seusai upacara penghargaan pemenang babak final wushu nomor nandao + nangun putra SEA Games 2023 di Chroy Changvar International Convention & Exhibition Center, Phnom Penh, Kamboja, Jumat (12/5/2023). (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nym).

Esposin, SOLO--Klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja.

Indonesia terus menambah perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja. Hingga Jumat (12/5/2023) pukul 22.03 waktu Kamboja (tidak ada perbedaan dengan WIB), Indonesia mengoleksi 154 medali yang terdiri atas 50 emas, 43 perak, dan 61 perunggu.

Advertisement

Dengan demikian, kontingen Indonesia menambah 19 medali yang terdiri atas delapan emas, sembilan perak, dan dua perunggu pada hari ini.

Sebagai komparasi, pada Kamis (11/5/2023) pukul 21.01 WIB kemarin, Indonesia tercatat memperoleh 42 emas, 34 perak, dan 59 perunggu, total 135 medali.

Advertisement

Sebagai komparasi, pada Kamis (11/5/2023) pukul 21.01 WIB kemarin, Indonesia tercatat memperoleh 42 emas, 34 perak, dan 59 perunggu, total 135 medali.

Dikutip dari laman resmi penyelenggara SEA Games 2023 Kamboja, games.cambodia2023.com, tambahan 19 medali itu tak mengubah peringkat Indonesia di klasemen perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja. Tim Merah Putih tetap berada di posisi empat.

Lima dari delapan medali emas Indonesia disumbangkan cabang olahraga wushu, Jumat. Medali emas pertama wushu hari ini didapatkan Edgar Xavier Marvelo melalui nomor taolu, changquan putra yang mengantongi nilai tertinggi 9,73 poin.

Advertisement

Secara keseluruhan, timnas wushu Indonesia mengoleksi enam medali emas, enam perak, dan dua perunggu. Hal itu membuat Indonesia menjadi juara umum di cabang wushu pada SEA Games 2023 Kamboja.

Prestasi yang dicatat Edgar dan kawan-kawan ini mengulang sukses yang pernah diraih pada 12 tahun lalu. Saat itu, di SEA Games 2011 Jakarta-Palembang, tim nasional wushu Indonesia menjadi juara umum dengan meraih delapan emas, tiga perak, dan tiga perunggu.

Menurut Sekretaris Jenderal (Sekjen) PB Wushu Indonesia (PB WI) Ngatino, program pelatihan yang tepat serta dukungan dan semangat dari jajaran atlet, pelatih, dan pengurus adalah bekal untuk mencapai prestasi ini.

Advertisement

“Bukan hanya program pembinaan berjenjang dan berkesinambungan dilaksanakan tetapi pengiriman atlet di berbagai kejuaraan internasional rutin dilakukan dan juga menggelar event internasional di dalam negeri seperti Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022 lalu," kata Ngatino dikutip dari Antara.

Pada sisi lain, posisi tuan rumah Kamboja melorot menjadi peringkat tiga dari sebelumnya peringkat dua. Posisinya digeser Thailand.

Sementara, pemuncak klasemen sementara perolehan medali tetap diduduki Vietnam.

Advertisement

Berikut klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2023 hingga Jumat pukul 21.26 waktu Kamboja.

Peringkat Negara Emas Perak Perunggu Total
1 Vietnam 70 68 78 216
2 Thailand 60 43 67 170
3 Kamboja 57 47 63 167
4 Indonesia 50 42 61 153
5 Singapura 38 32 38 108
6 Filipina 31 55 73 160
7 Malaysia 28 34 60 122
8 Myanmar 15 14 43 72
9 Laos 6 14 43 63
10 Brunei Darussalam 2 1 5 8
11 Timor Leste - - 2 2

 

 
Advertisement
Rudi Hartono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif