sport
Langganan

PEMBENTUKAN TIM PERSIS : Kamis, Laga Uji Coba akan Digelar di Sriwedari - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Tri Indriawati Jibi Solopos  - Espos.id Sport  -  Rabu, 4 Desember 2013 - 04:30 WIB

ESPOS.ID - Sejumlah pemain Persis sedang berlatih. (JIBI/Solopos)

Esposin, SOLO -- Laga uji coba untuk menjajal kekuatan kerangka tim sementara Persis Solo bakal digelar di Stadion Sriwedari, Kamis (5/12/2013) sore. Lawan laga percobaan ini, manajemen Persis telah mendaulat kesebelasan PS Adi Batik sebagai sparing partner.

Manajer caretaker Persis Solo, Totok Supriyanto, mengatakan seluruh persiapan uji coba telah cukup matang. PS Adi Batik juga telah menyanggupi menjadi partner bertanding dalam pertandingan perdana bagi kerangka tim susunan pelatih sementara, Agung Setyabudi itu.

Advertisement

“Semuanya sudah siap, lapangan sudah ada, lawan sudah oke, Kamis nanti kami pastikan uji coba siap digelar,” kata dia saat ditemui wartawan di sela-sela latihan rutin dalam rangka seleksi pemain dan pembentukan tim Persis Solo di Stadion Sriwedari, Selasa (3/12/2013).

Totok mengatakan PS Adi Batik merupakan salah satu klub internal Persis Solo yang memiliki kemampuan cukup baik. Selama ini, kesebelasan itu dinilai lebih konsisten melakukan pembinaan pemain dan pengembangan tim. Oleh sebab itu, dia yakin PS Adi Batik bakal menjadi lawan yang cukup imbang bagi kerangka sementara skuat Laskar Sambernyawa.

“Pemainnya bagus-bagus meski masih pemula. Mereka kan juga memerlukan uji coba untuk persiapan menghadapi turnamen klub internal Piala Wali Kota nanti,” terang Totok.

Advertisement

Melihat jalannya latihan kali itu, Totok menilai para calon pemain Persis telah cukup siap menghadapi laga uji coba. Menurutnya, kerangka tim yang disusun Agung sudah mulai menunjukkan kemajuan meski belum terlalu signifikan.

“Kalau hanya melawan klub internal, saya rasa siap-siap saja. Justru laga uji coba ini kan untuk melihat sekuat apa kerangka pemain yang sudah disusun,” imbuhnya.

Sementara, Agung mengaku kemampuan masing-masing peserta seleksi masih sulit dibaca. Kerangka tim juga belum dapat dikatakan matang hanya dengan latihan rutin yang digelar sekitar dua pekan.

Advertisement

Namun, dia tetap menilai kerangka tim perlu diuji untuk melihat kemajuan yang dicapai para calon pemain selama latihan berlangsung. Dia juga menerangkan seluruh peserta seleksi bakal mengikuti laga uji coba. Mereka akan dibagi menjadi dua tim dan bermain secara bergantian dalam dua babak pertandingan. (Tri Indriawati/JIBI/Solopos)

Advertisement
Mulyanto Utomo - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif