sport
Langganan

LIGA ITALIA 2015/2016 : Keok Lagi, Milan Minta Maaf ke Suporter - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Ahmad Baihaqi Jibi Solopos.com  - Espos.id Sport  -  Jumat, 8 Januari 2016 - 07:10 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Liga Italia 2015/2016 menyajikan kekalhan AC Milan dari Genoa.

Esposin, MILAN – AC Milan menelan kekalahan saat menghadapi Bologna pada pekan ke-18 Liga Italia 2015/2016. Bertanding di kandangn sendiri, San Siro, Rabu (6/1/2016) malam WIB, Milan menyerah dengan skor 0-1.

Advertisement

Gol Bologna dicetak oleh Emanuele Giaccherini pada menit ke-82. Kekalahan itu membuat fans Milan yang memenuhi Stadion San Siro kecewa. Punggawa Milan, Giacomo Bonaventura pun meminta maaf kepada para suporter.

Milan sebenarnya tampil apik dengan menguasai pertandingan di laga itu. Namun sejumlah peluang gagal dikonversi menjadi gol oleh para punggawa Rossonerri. Justru Bologna yang bermain lebih efektif dan mampu mencuri gol beberapa menit jelang laga usai.

"Kami tidak mendapatkan hasil akhir yang kami inginkan di pertandingan hari ini," kata Bonaventura di situs resmi Milan yang dikutip dari Football Italia, Kamis (7/1/2016).

Advertisement

"Kami kecewa dan kami juga meminta maaf pada para fans. Kami seharusnya memetik kemenangan di hari ini. Kami mencetak banyak kesempatan di babak pertama dan babak kedua. Ini sungguh memalukan karena kami layak untuk mendapatkan hasil yang lebih baik," sambungnya.

Akibat kekalahan tersebut, Milan tertahan di posisi ketujuh klasemen sementara Liga Italia 2015/2016. Mereka mengoleksi 28 poin dari 18 pertandingan. Pasukan Sinisa Mihajlovic itu terpaut 11 poin dari Inter Milan di posisi puncak klasemen.

Advertisement
Advertisement
Ahmad Baihaqi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Kata Kunci : Giacomo Bonaventura
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif