sport
Langganan

LIGA INGGRIS : Mkhitaryan Bawa MU Ungguli Tottenham di Babak I - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Ahmad Baihaqi Jibi Solopos.com  - Espos.id Sport  -  Minggu, 11 Desember 2016 - 22:05 WIB

ESPOS.ID - Manchester United vs Tottenham Hotspur (Reuters / Andrew Yates)

Liga Inggris menyajikan duel Manchester United vs Tottenham Hotspur.

Esposin, MANCHESTER — Manchester United mendapat tantangan dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan pekan ke-15 Liga Premier Inggris. Babak pertama, MU unggul 1-0.

Advertisement

Dalam laga yang dilangsungkan di Old Trafford, Minggu (11/12/2016) malam WIB, MU langsung menggebrak di awal pertandingan. Laga baru berjalan satu menit, Setan Merah langsung mengancam lewat tendangan jarak dekat Paul Pogba. Sayang sepakannya masih bisa ditepis Hugo Lloris.

Tottenham lantas membalas enam menit kemudian. Son Heung Min melakukan akselerasi di sisi kiri. Dia kemudian melepaskan tendangan melengkung dari luar kotak penalti, namun masih melambung.

Menit ke-19 giliran Christian Eriksen yang mengancam gawang MU. Pemain asal Denmark itu melakukan tendangan bebas yang mengarah ke gawang. Tapi David De Gea masih mampu menggagalkan bola agar tak masuk ke gawang.

Advertisement

Laga memang berjalan terbuka, sehingga banyak peluang yang tercipta. Kedua tim juga saling jual beri serangan. Di menit ke-22 tendangan Henrikh Mkhitaryan masih membentur bek Spurs. Kemudian sepakan Ander Herrera masih bisa ditangkap kiper.

Gol akhirnya terjadi di menit ke-29 untuk keunggulan MU. Henrikh Mkhitaryan mberhasil merobek gawang Lloris lewat skema serangan balik cepat. Mkhitaryan lolos dari jebakan offside setelah menerima umpan Herrera dan kemudian tinggal berhadapan dengan kiper.

Di sisa menit, sejumlah peluang dihasilkan oleh kedua tim. Namun hingga babak pertama usai skor 1-0 untuk keunggulan MU tak berubah.

Advertisement

Susunan Pemain Manchester United: De Gea, Valencia, Jones, Rojo, Darmian, Carrick, Herrera, Pogba, Mkhitaryan, Martial, Ibrahimovic Tottenham Hotspur: Lloris, Walker, Alderweireld, Vertonghen, Rose, Wanyama, Dembele, Eriksen, Son, Alli, Kane

Advertisement
Ahmad Baihaqi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif