sport
Langganan

Jelang Indonesia Vs Argentina, Erick Thohir Apresiasi Antusiasme Pencinta Bola - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Danang Nur Ihsan  - Espos.id Sport  -  Sabtu, 17 Juni 2023 - 19:05 WIB

ESPOS.ID - Ketua Umum PSSI Erick Thohir. (Istimewa)

Esposin, JAKARTA -- Menjelang FIFA Match Day antara Indonesia melawan Argentina di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, antusiasme pencinta sepak bola sangat tinggi. Antusiasme masyarakat terlihat dari ramainya antrean penukaran tiket di Wisma Serbaguna Senayan, Sabtu (17/6/2023).

Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengapresiasi antusias pencinta sepak bola Tanah Air jelang laga Indonesia vs Argentina.

Advertisement

"Luar biasa antusiasnya, bahkan ada yang datang jam 06.00 WIB, padahal loketnya baru dibuka pukul 07.00 WIB," ujar Erick di Jakarta, Sabtu (17/6/2023), dalam siaran pers yang diterima Esposin.

Erick menyampaikan tingginya antusiasme masyarakat terhadap timnas bukan fenomena baru. Laga timnas selalu menjadi perhatian suporter, siapa pun lawannya. Terlebih kali ini adalah Argentina, sang juara Piala Dunia.

Advertisement

Erick menyampaikan tingginya antusiasme masyarakat terhadap timnas bukan fenomena baru. Laga timnas selalu menjadi perhatian suporter, siapa pun lawannya. Terlebih kali ini adalah Argentina, sang juara Piala Dunia.

"Alhamdulilah, penonton antusias menukarkan tiket dan belanja merchandise dalam mendukung timnas Indonesia bertanding melawan timnas Argentina," ucap Erick.

Dia meyakini bahwa penukaran tiket menjadi bukti bahwa suporter selalu menjadi bagian terpenting dalam transformasi sepak bola Indonesia dan pemain ke-12 bagi timnas di setiap pertandingan.

Advertisement

"Kita semua berharap laga bersejarah ini akan menjadi momentum bagi kemajuan sepak bola Indonesia di kancah regional dan internasional," kata Erick.

Sementara itu, penonton yang bakal menyaksikan pertandingan Indonesia melawan Argentina di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta akan diproteksi dengan asuransi.

Erick menyatakan ini menjadi komitmen agar sepak bola sebagai ajang yang bisa dinikmati semua kalangan dengan rasa aman dan nyaman.

Advertisement

Erick mengatakan hal tersebut merupakan salah satu fokus utama transformasi PSSI yang tertuang dalam cetak biru (blueprint) terkait keamanan dan perlindungan kepada pemain, wasit dan penonton.

"Komitmen perlindungan keamanan kepada pemain, wasit, dan penonton mulai kita terapkan pada dua FIFA Match Day melawan Palestina dan Argentina," ujar Erick.

Erick Thohir mengatakan holding BUMN Asuransi, penjaminan dan investasi atau Indonesia Financial Group (IFG), melalui anak usahanya PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) memberikan proteksi asuransi kepada sekitar 100.00 penonton pada laga FIFA Match Day.

Advertisement

Tak hanya penonton, Erick Thohir menyebut proteksi juga diberikan kepada seluruh anggota timnas Indonesia dan wasit yang memimpin dalam dua laga FIFA Match Day Indonesia vs Argentina itu.

PSSI menyampaikan terima kasih atas dukungan IFG Life lewat produk IFG Group Life Protection (GLP) dengan estimasi total manfaat hingga Rp5 triliun dan proteksi untuk pemain dan wasit berupa produk IFG LifeSAVER by IFG Life dengan estimasi total manfaat mencapai Rp6 miliar.

Advertisement
Danang Nur Ihsan - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif