sport
Langganan

Fendy Juara 9 Ball Battle - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gilang Jiwana Jibi Harian Jogja  - Espos.id Sport  -  Senin, 14 Oktober 2013 - 16:18 WIB

ESPOS.ID - Bobby melakukan jumpshot untuk menghindari bola nomor 9 dalam turnamen Bintang Zero 9 Ball Battle d New Hanggar Biliar Sabtu (12/10/2013) malam. (JIBI/Harian Jogja/Gilang Jiwana)

Harianregional.com, JOGJA -- Pebiliar DIY, Agus Effendy keluar sebagai juara Bintang Zero 9 Ball Battle di New Hanggar Biliar Sabtu (12/10/2013) malam.  Agus berhasil mengalahkan pebiliar DIY lainnya, Bobby dalam pertarungan yang berlangsung sengit.

Bermain dengan sistem single elimination game, Fendy memenangkan break shot. Sayang beberapa kali ia terpaksa bermain aman karena posisi bola yang tak menguntungkan. Posisi bola yang dilakukan Fendy terbukti ampuh ketika Bobby juga terpaksa bermain safe.

Advertisement

Setelah beberapa kali adu strategi, Fendy yang mendapatkan kesempatan bagus langsung menghabisi seluruh bola yang tersisa di meja dan memenangi pertarungan. Kemenangan itu membuat Fendy berhak atas piala dan hadiah sebesar Rp3 juta.

Sekretaris Harian Pengurus Daerah (Pengda) Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) DIY Basuki mengatakan, turnamen yang dimulai sejak Kamis (10/10/2013) ini awalnya diikuti oleh 128 pebiliar yang berasal dari berbagai daerah. Mereka menjalani babak kualifikasi yang dibagi ke dalam 16 pool. Juara dan runner up masing-masing pool melaju ke babak utama Sabtu malam. "Pesertanya tidak hanya dari DIY, jadi ini sekaligus sebagai ajang sparing atlet-atlet biliar DIY," kata dia.

Turnamen Bintang Zero 9 Ball Battle di DIY ini adalah satu dari tiga turnamen bertajuk serupa. Selain di DIY, 9 Ball Battle juga dilakukan di Bandar Lampung dan Bandung. Tak hanya diisi dengan kegiatan pertandingan, turnamen ini juga menghadirkan bintang tamu artis Nova Eliza dan coaching clinic yang diampu oleh wanita pebiliar Indonesia yang telah banyak berlaga di tingkat dunia, Angel Ticoalu.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Wisnu Wardhana - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif