sport
Langganan

Dortmund Janji Bikin Skor di Jerman - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Imam Yuda Jibi Solopos  - Espos.id Sport  -  Kamis, 4 April 2013 - 21:47 WIB

ESPOS.ID - Bek tengah Borussia Dortmund, Nevan Subotic. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Bek tengah Borussia Dortmund, Nevan Subotic. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

MALAGA – Bek tengah Borussia Dortmund, Nevan Subotic, menegaskan bahwa timnya siap menerobos pertahanan Malaga di Jerman, tengah pekan depan.

Advertisement

Dortmund merasa frustasi menerobos lini pertahanan the Anchovies, julukan Malaga, pada leg pertama perempat final Liga Champions, Kamis (4/4/2013) dini hari WIB. Dalam laga yang berlangsung di La Rosalenda itu, akhirnya berakhir dengan skor sama kuat 0-0.

Kendati gagal mencetak gol di kandang lawan, namun Subotic masih memiliki keyakinan tinggi. Bek asal Serbia ini melihat leg kedua bakal berada dalam genggaman mereka karena bakal berlangsung di kandang Dortmun, Signal Iduna Park, tengah pekan depan.

“Benar-benar tak ada hal yang bisa saya kritisi dari rekan-rekan. Mereka telah berupaya,” ujar Subotic.

Advertisement

“Di depan mereka telah menciptakan banyak peluang dan saya yakin jika kami melakukan hal yang sama di leg kedua, kami akan menciptakan banyak peluang untuk mencetak gol.”

“Jelas, kami sangat senang telah mencapai tahap sejauh ini dan sama halnya senang dengan performa hari ini,” beber Subotic.

Subotic menambahkan bahwa Malaga cukup membuat timnya kerepotan. “Mereka bermain sebagai tim yang bagus. Seperti yang terlihat di babak pertama, mereka melakukan kinerja hebat, mereka bertahan dengan baik, di sisi lain mereka memainkan sepak bola berkualita.”

Advertisement

“Pada akhirnya, saya saya tak bisa berbuat lebih selain menjabat tangan pelatih kami. Dia tak mengatakan apa-apa tentang permainan kami. Saya yakin dia akan sangat senang dengan kinerja yang kami perlihatkan.”

Hasil seri 0-0 ini membuat kedua tim, baik Dortmund maupun Malaga, memiliki peluang sama besar lolos ke semifinal. Meski demikian, Dortmund bakal bertindak sebagai tuan rumah di leg kedua, namun bukan tak mungkin Malaga yang bakal melenggang ke fase selanjutnya dengan mencari keunggulan gol tandang.

Advertisement
Imam Yuda Saputra - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif