sport
Langganan

BAYERN VS EINTRACHT, 2-0 : Gol Cepat Arjen Robben Dirancang Demi Hasil Maksimal - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Solopos  - Espos.id Sport  -  Minggu, 1 Desember 2013 - 07:31 WIB

ESPOS.ID - Kiper Braunschweig Daniel Davari hanya bisa terperangah ketika penyerang Bayern Munich Arjen Robben (kanan) berhasil membobol gawangnya pada lanjutan Bundes Liga Jerman. (JIBI/ Reuters/Michael Dalder)

Sopos.com, MUNICH -- Gol cepat yang diciptakan Arjen Robben atas Eintracht Braunschweig memang dirancang. Die Roten mengincar gol cepat ini demi mendapat hasil maksimal.

Bayern menjamu Braunschweig di Allianz Arena, Sabtu (30/11/2013) malam WIB. Di laga itu, Bayern memetik kemenangan 2-0 lewat dua gol Arjen Robben.

Advertisement

Gol pembuka kemenangan Bayern dicetak saat laga baru berjalan dua menit. Bayern yang terus tampil dominan kemudian menambah satu gol lagi di menit ke-29 untuk memastikan kemenangan 2-0.

Robben yang menjadi penentu kemenangan Bayern tak menampik jika timnya memang mengincar gol cepat.

"Kami menunjukkan kami harus berkonsentrasi dan main lepas sejak awal. Kami melakukannya di babak pertama, kami ingin mencetak gol cepat dan bermain sangat bagus," ujar Robben di situs resmi Bundesliga seperti dikutip detiksport.

Advertisement

"Kritik di babak kedua itu wajar, kami juga tidak bermain dengan baik," lanjut pemain internasional Belanda itu soal performa Bayern yang dinilai menurun di babak kedua.

Hal senada juga diungkapkan oleh Thomas Mueller. Dengan mempertimbangkan kondisi tim usai menjalani laga di kandang Borussia Dortmund dan CSKA Moscow, maka gol cepat melawan Braunschweig dinilai Mueller mempermudah Bayern mengamankan kemenangan.

"Kami melakukan apa yang harus kami lakukan. Tidak mudah untuk memotivasi diri kami sendiri usai bermain lawan Dortmund dan laga sulit di Moskow. Kami ingin mencetak gol cepat jadi terhindar dari masalah," kata Mueller.

Advertisement

Kemenangan atas Braunschweig mengokohkan posisi Bayern di puncak klasemen Bundesliga. Tim arahan Pep Guardiola itu kini mengumpulkan 38 poin, unggul empat angka dari Bayer Leverkusen yang ada di urutan kedua. (JIBI/Solopos)

Advertisement
Mulyanto Utomo - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif