sport
Langganan

WIMBLEDON 2013 : Robson Tembus 32 Besar Pertamanya di Wimbeldon - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Imam Yuda Jibi Solopos  - Espos.id Sport  -  Jumat, 28 Juni 2013 - 21:50 WIB

ESPOS.ID - Petenis Inggris Raya, Laura Robson, memastikan langkahnya ke babak 32 besar Grand Slam Wimbledon 2013. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Advertisement

Petenis Inggris Raya, Laura Robson, memastikan langkahnya ke babak 32 besar Grand Slam Wimbledon 2013. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

LONDON – Langkah jagoan tuan rumah di sektor putri, Laura Robson, belum terbendung pada Grand Slam Wimbledon 2013. Robson melanjutkan performa apiknya untuk memastikan tiket ke putaran tiga dengan mengalahkan petenis Kolombia, Mariana Duque-Marino, secara straight set, 6-4, 6-1 di Center Court, London, Jumat (28/6/2013).

Melaju ke putaran tiga merupakan prestasi terbaik Robson di Grand Slam Wimbledon sejauh ini. Sebelumnya, gadis 19 tahun itu belum pernah menjejakkan kakinya di babak 32 besar.

Advertisement

Melaju ke putaran tiga merupakan prestasi terbaik Robson di Grand Slam Wimbledon sejauh ini. Sebelumnya, gadis 19 tahun itu belum pernah menjejakkan kakinya di babak 32 besar.

Dilansir BBC Sport, Robson sebenarnya tak terlalu apik dalam melakukan pukulan serve. Pukulan serve-nya tercatat rapuh.

Namun, kekurangan ini mampu ditutupi Robson dengan penampilan yang impresif. Alhasil, Robson mampu mengakhiri perlawanan lawannya dalam durasi satu jam 13 menit.

Advertisement

Robson, yang sejauh ini menunjukkan penampilan terbaiknya di Grand Slam dengan melaju hingga babak empat pada US Open 2012, seharusnya menghadapiDuque-Marino, pada Kamis (27/6/2013) lalu. Namun, pertandingannya tertunda karena turunnya hujan deras.

Pada babak selanjutnya, Robson akan menghadapi Marina Erakovic, yang pada partai lainnya mengalahkan petenis China, Shuai Peng, dengan skor 7(8)-6(6), 6-2.

Sementara itu, di sektor putra, petenis Bulgaria, Grigor Dimitrov, akhirnya menyusul kekasihnya, Maria Sharapova, yang sudah lebih dulu tersingkir di Wimbledon 2013. Dimitrov tereliminasi setelah takluk dari petenis non unggulan, Grega Zemlja asal Slovenia, lewat pertarungan sengit selama lima set,

Advertisement

6-3, 6-7, 6-3, 4-6, 9-11.

Berikut Hasil Pertandingan Wimbeldon, Jumat (28/6/2013) hingga pukul 22.00 WIB.

Sektor Putra

Advertisement

13-Tommy Haas (Germany) beat Jimmy Wang (Taiwan) 6-3 6-2 7-5                      

28-Jeremy Chardy (France) beat Jan-Lennard Struff (Germany) 6-2 5-7 7-6(6) 7-6(4) 

26-Alexandr Dolgopolov (Ukraine) beat Santiago Giraldo (Colombia) 6-4 7-5 6-3     

Grega Zemlja (Slovenia) beat 29-Grigor Dimitrov (Bulgaria) 3-6 7-6(4) 3-6 6-4 11-9

Sektor Putri

Laura Robson (Britain) beat Mariana Duque (Colombia) 6-4 6-1

Advertisement
Imam Yuda Saputra - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif