sport
Langganan

Sempat Kram, Christian Adinata Tembus Babak Utama Malaysia Masters 2023 - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Tri Wiharto Newswire  - Espos.id Sport  -  Selasa, 23 Mei 2023 - 20:26 WIB

ESPOS.ID - Christian Adinata mengepalkan kedua tangannya setelah mengalahkan wakil tuan rumah sekaligus menembus babak utama Malaysia Masters 2023, Selasa (23/5/2023). (Istimewa/tim Humas dan Media PP PBSI)

Esposin, KUALA LUMPUR – Tunggal putra Indonesia, Christian Adinata, berhasil menembus babak utama atau 32 besar Malaysia Masters 2023 meski sempat mengalami kram dalam pertandingan.

Christian Adinata mengawali perjuangannnya di turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 1000 ini melalui babak kualifikasi.

Advertisement

Christian Adinata harus menjalani dua pertandingan melelahkan di babak kualifikasi ini untuk mendapatkan selembar tiket ke babak utama (32 besar).

Pada pertandingan pertama yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (23/5/2023), Christian Adinata berhasil mengalahkan tunggal putra Jerman, Kai Schaefer, dengan skor 21-18 dan 21-8 dalam waktu 37 menit.

Advertisement

Pada pertandingan pertama yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (23/5/2023), Christian Adinata berhasil mengalahkan tunggal putra Jerman, Kai Schaefer, dengan skor 21-18 dan 21-8 dalam waktu 37 menit.

Ini merupakan kemenangan kedua Christian Adinata atas Schaefer. Sebelumnya ia mengalahkan wakil Jerman tersebut di kualifikasi Spain Masters 2023 dengan skor 21-15 dan 21-15.

Di pertandingan kedua babak kualifikasi Malaysia Masters 2023, Christian Adinata berhadapan dengan tunggal putra tuan rumah, Sholeh Aidil. Christian Adinata harus menjalani pertandingan sangat mendebarkan melawan Aidil ini.

Advertisement

Perjuangan Christian Adinata untuk lolos ke babak utama dilalui dengan sangat berat karena ia sempat mengalami kram saat bertanding.

“Pertama mengucap syukur puji Tuhan bisa menyelesaikan pertandingan dengan maksimal walaupun harus berakhir kram. Pertandingan tadi cukup sulit untuk saya karena kita tahu tidak mudah melawan tuan rumah apalagi ditambah dengan suporter lawan yang begitu antusias sekali untuk mendukung atlet-atletnya. Aidil juga pemain yang bagus, tadi beberapa kali saya juga kewalahan menghadapi permainannya. Tapi saya coba untuk terus memberikan yang terbaik sampai akhir,” ucap Christian Adinata dalam wawancara dengan tim Humas dan Media PP PBSI sesuai pertandingan.

“Tadi setelah bermain dengan durasi yang cukup panjang, saya mengalami kram di bagian paha kiri dan kanan. Hari ini memang tidak mudah untuk saya karena harus main dua kali sehari apalagi lawannya juga sudah sama-sama rata semua.”

Advertisement

“Persiapannya sekarang yang penting dari makan dan istirahat yang cukup, untuk besok kita pikirkan besok saja yang paling penting kondisi saya bisa cepat pulih dulu.”

Di babak utama atau 32 besar Malaysia Masters 2023, Christian Adinata akan menghadapi wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen, di lapangan 2 Axiata Arena, pada Rabu (24/5/2023).

Advertisement
Tri Wiharto - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif