sport
Langganan

Prilly Latuconsina Sentil Wasit Liga 3, Ini Gara-Garanya - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Ahmad Baihaqi  - Espos.id Sport  -  Senin, 7 Maret 2022 - 19:34 WIB

ESPOS.ID - Prilly Latuconsina. (Instagram/@prillylatuconsina96)

Esposin, SOLO - Artis Prilly Latuconsina yang juga pemilik tim Persikota Tangerang kecewa dengan kepemimpinan wasit saat timnya melawan Farmel FC pada babak 16 Besar Liga 3. Prilly mengungkapkan kekecewaanya lewat unggan di akun Instagramnya.

Dalam unggahannya di akun @prillylatuconsina96, Minggu (6/3/2022), dia mem-posting sebuah cuplikan video pertandingan Persikota Tangerang melawan Farmel FC. Dalam cuplikan video itu terlihat beberapa keputusan wasit yang dianggap merugikan Persikota. Mulai dari posisi onside yang diputuskan offside hingga hukuman penalti.

Advertisement

"Sungkem pak wasit, semangat terus untuk para pemain @persikotafc1994 dan coach @sahala.saragih. Dan terima kasih untuk dukungan kalian semua! doakan kejadian seperti ini tidak menimpa klub manapun lagi," tulis Prilly.

Baca Juga: Persipa Pati Imbangi Delta Sidoarjo, Begini Komentar Asisten Pelatih

Sebelumnya, Prilly juga mengunggah sebuah video dirinya yang mengomentari pertandingan tersebut. Dia kecewa dengan kepimpinan wasit di laga itu yang menujukkan sepak bola di Indonesia belum benar-benar baik.

Advertisement

"Sebelumnya saya dan tim Persikota penuh kerja keras untuk mewarnai sepak bola Indonesia. Saya terjun ke sepak bola karena ada harapan besar untuk memajukan olahraga ini. Tapi disayangkan apa yang diperlihatkan dan ditontonkan pada pertandingan hari ini antara Persikota melawan Farmel FC. Ini menjadi bukti sepak bola di Indonesia masih mengecewakan," kata Prilly dalam video tersebut.

Kendati demikian, Prilly mengaku masih percaya dengan PSSI bisa menjadi rumah yang netral dan bersih bagi klub sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Wakil Jateng Persipa Pati Laporkan Wasit Liga 3 ke PSSI

"Tentu saya kecewa namun harapan kami tidak pupus sampai di sini kami terima dengan hati yang penuh kesabaran dan kami percaya bahwa PSSI masih menjadi rumah yang netral, bersih dan adil bagi seluruh klub di Indonesia," lanjutnya.

Advertisement

"Terima kasih untuk dukungan kalian kepada Persikota, doakan kami bisa lolos ke Liga 2," tutup perempuan 25 tahun tersebut.

 

Advertisement

Advertisement
View this post on Instagram

Advertisement

 

A post shared by Prilly Latuconsina (@prillylatuconsina96)

Advertisement
Ahmad Baihaqi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif