sport
Langganan

Persis Solo Fokus Liga 1 2024/2025, Ini Daftar Lengkap Pemain hingga 8 Juli - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gigih Windar Pratama  - Espos.id Sport  -  Senin, 8 Juli 2024 - 18:43 WIB

ESPOS.ID - Pelatih Persis Solo Milomir Seslija menyapa penonton usai pertandingan antara Persis Solo melawan Persikabo 1973 pada pertandingan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Senin (22/4/2024). Persis Solo Menang dengan skor 2-1. Goal pertama dicetak oleh David Gonzalez Gomes pada menit 18 dan goal kedua oleh Zanadin Fariz pada menit ke-20 sedangkan goal dari Persikabo 1973 dicetak oleh Joao Pedro Oliveira Santos pada menit 55. (Solopos/Joseph Howi Widodo).

Esposin, SOLO — Persis Solo terus berbenah untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025.

Setelah musim lalu finis di peringkat tujuh klasemen, Laskar Sambernyawa tampak serius, terbukti dengan kedatangan pemain-pemain di awal musim.

Advertisement

Sejauh ini Persis Solo sudah mendatangkan beberapa pemain seperti Ripal Wahyudi, Rifky Dwi Febrianto, Mochammad Zaenuri, Giovani Numberi dan terkini, Karim Rossi.

Rencananya masih ada beberapa pemain yang akan merapat ke Persis Solo, dua di antaranya adalah pemain asing berposisi bek.

Advertisement

Rencananya masih ada beberapa pemain yang akan merapat ke Persis Solo, dua di antaranya adalah pemain asing berposisi bek.

Selain kedatangan pemain, Persis Solo juga mempertahankan sejumlah pemain pilar seperti Gianluca Pandeynuwu dan Sho Yamamoto.

Sayangnya, Alexis Messidoro yang menjadi andalan musim lalu memutuskan berpisah dengan Persis Solo dan dikabarkan merapat ke Dewa United.

Advertisement

Pria yang akrab Milo ini datang ke Solo dengan perasaan dan antusias yang sama seperti saat kali pertama tiba.

“Saya merasakan hal yang sama seperti saat pertama bergabung bersama Persis Solo. Tapi saat ini, saya lebih percaya diri dan memiliki tujuan yang pasti," ucapnya.

Mantan pelatih Arema FC dan Borneo FC ini berharap, Persis Solo bisa kembali solid untuk mengarungi Liga 1 musim depan.

Advertisement

Milo berharap, semua elemen tim termasuk supporter bisa bersatu untuk menampilkan yang terbaik dan berjuang bersama.

“Penting bagi kita untuk terus berjuang bersama dan jadi satu kesatuan. Pada momen seperti ini, menjadi sebuah kesatuan adalah hal yang amat penting. Saya ingin membawa semua orang dan suporter untuk semakin mendekatkan diri untuk berjuang bersama. Kita harus fokus tentang hal-hal yang bisa membuat semua jadi bersatu, bukan memisahkan," tegasnya.

Daftar sementara pemain Persis Solo

Kiper

Gelandang Penyerang
Advertisement
Abu Nadzib - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif