sport
Langganan

PARMA VS NAPOLI, 1-0 : Partenopei Tumbang di Kandang Parma - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Solopos  - Espos.id Sport  -  Senin, 7 April 2014 - 06:45 WIB

ESPOS.ID - Tendangan keras Marco Parolo sukses menjebol gawang Napoli. Ist/Dok

Esposin, PARMA -- Sepekan setelah meraih kemenangan gemilang atas Juventus, Napoli dapat pukulan telak. Bertamu ke Parma, Partenopei pulang tanpa poin setelah takluk dengan skor 0-1.

Napoli pekan lalu sukses menundukkan Juventus dengan skor 2-0 dalam laga di San Paolo. Namun saat melawat ke Ennio Tardini, Senin (7/4/2014) dinihari WIB Marek Hamsik dkk justru takluk saat menghadapi Parma dengan skor 0-1, di mana gol semata wayang dibuat Marco Parolo di menit 55.

Advertisement

Ini menjadi kekalahan kedua Napoli atas Parma, setelah pada putaran pertama lalu mereka kalah juga dengan skor 0-1 di kandang sendiri. Sementara bagi Parma, poin maksimal ini menjadi indikasi kebangkitan setelah di tiga laga terakhir menelan tiga kekalahan.

Skuat besutan Rafael Benitez masih bertahan di posisi tiga dengan poin 64. Sementara Parma ada di posisi enam dengan poin dikumpulkan berjumlah 50.

Seperti dilansir detiksport, laga baru berjalan 10 menit saat Federico Fernandez berhasil menceploskan bola ke gawang Parma untuk menyongsong umpan tendangan bebas Lorenzo Insigne. Namun wasit membatalkannya karena dia lebih dulu tertangakp offside.

Advertisement

Sebelum laga babak pertama berakhir, Marek Hamsik sempat mengklaim penalti dari saat dia didorong bek lawan. Wasit menyatakan tidak ada pelanggaran, dan babak pertama tuntas dengan 0-0.

Peluang emas pertama mencetak gol muncul di menit 51 saat Biabiany melepaskan tendangan tapi masih bisa diredam Pepe Reina. Lima menit kemudian Parma akhirnya bisa mencetak gol pertamanya.

Menyongsong umpan yang dilepaskan Mattia Cassani, tendangan keras yang dilepaskan Marco Parolo bersarang di gawang Napoli tanpa Reina bisa berbuat banyak.

Advertisement

Dalam posisi tertinggal Napoli terus menggedor pertahanan Parma demi mencapai gol penyama. Salah satu kesempatan yang datang adalah ketika tendangan Higuain ternyata cuma membentur sisi luar gawang jala gawang. (JIBI/Solopos)

HASIL LAGA SERI A LAIN: • Cagliari 1 - 3 Roma • Atalanta 0 - 2 Sassuolo • Fiorentina 2 - 1 Udinese • Catania 1 - 2 Torino

Advertisement
Mulyanto Utomo - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif