sport
Langganan

Lupakan Kekalahan, Chelsea Alihkan Fokus ke Piala FA - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Ahmad Baihaqi Jibi Solopos.com  - Espos.id Sport  -  Senin, 17 April 2017 - 19:25 WIB

ESPOS.ID - Manchester United vs Chelsea (JIBI/Reuters / Phil Noble)

Chelsea baru saja menelan kekalahan di Liga Inggris.

Esposin, LONDON – Chelsea baru saja menelan kekalahan di Liga Premier Inggris. Mereka tak ingin berlarut-larut meratapi kekalahan tersebut dan langsung mengalihkan fokus ke Piala FA.

Advertisement

MU menelan kekalahan saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, Minggu (16/4/2017) malam WIB. Chelsea kalah dengan skor 2-0 oleh gol Marcus Rashford dan Ander Herrera.

Kekalahan itu membuat Chelsea gagal menjauh dari kejaran Tottenham Hotspur di papan klasemen. The Blues saat ini masih memuncaki klasemen dengan koleksi 75 poin dari 32 laga. Sementara Tottenham menguntit di posisi kedua dengan terpaut jarak empat poin dari Chelsea.

Meski jarak Chelsea dengan Tottenham sudah semakin dekat, Gary Cahill menilai timnya masih pada posisi yang aman. Oleh karena iru, dia tak ingin Chelsea terus meratapi kekalahan dan harus fokus pada ajang Piala FA, akhir pekan nanti. Menariknya, Chelsea yang sudah menembus babak semifinal Piala FA, bakal menghadapi Tottenham.

Advertisement

"Kami harus bereaksi dengan cara tepat. Kami harus merapikan diri lagi usai terjatuh kali ini, dan bersiap untuk laga semifinal yang besar. Lalu kami memulai lagi di liga dengan sejumlah partai kandang menjelang," ujar Cahill di Chelseafc.com, Senin (17/4/2017).

"Hanya ada enam pertandingan tersisa dan kami masih di posisi bagus. Kami perlu menyadari bahwa ini belum berakhir, kami perlu menyadari bahwa ada poin-poin untuk dikejar, dan kami harus berusaha keras," sambungnya.

"Tidak satupun akan memberikan cuma-cuma liga ini ke kami, kami yang harus berusaha seperti di sebagian besar perjalanan musim ini. Kami sudah bereaksi setelah kekalahan dari [Crystal] Palace, kami bangkit dengan dua kemenangan jadi ini mirip-mirip saja. Kami harus melaju lagi, kami masih di posisi bagus," tandasnya.

Advertisement
Advertisement
Ahmad Baihaqi - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif