sport
Langganan

JUARA LA LIGA : Martino Optimistis, Kans Juara Barcelona Masih Terbuka - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id Sport  -  Minggu, 11 Mei 2014 - 20:50 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Esposin, BARCELONA -- Pelatih Barcelona Gerardo Martino sempat berpikir bahwa kans timnya untuk jadi juara La Liga sudah tertutup. Namun kini Martino boleh merasa optimistis karena peluang juara Barca kembali terbuka.

Kans Barca untuk mempertahankan titel juara La Liga sempat dianggap mengecil akhir pekan lalu. Itu karena Blaugrana diimbangi Getafe 2-2 di jornada 36.

Advertisement

Namun ternyata dua rival Barca, Atletico Madrid dan Real Madrid, juga gagal memetik poin penuh. Atletico tumbang di markas Getafe, sementara Madrid --yang juga memainkan satu laga tundanya-- hanya mendapat dua poin dari dua pertandingan.

Hasil-hasil itu kemudian menghidupkan kemnbali kans juara Barca. Jika mampu memenangi dua pertandingan yang tersisa --melawan Elche dan Atletico-- maka Lionel Messi dkk. akan keluar sebagai juara.

"Kami sadar bahwa kami mendapat kesempatan unik. Tapi pertandingan masih harus dimainkan. Anda tidak boleh berasumsi bahwa kami akan menang karena itu berarti tidak respek pada dua lawan terakhir kami," sahut Martino di situs resmi klub.

Advertisement

"Kami senang kami salah. Tapi setiap orang akan berpikir seperti itu. Sekarang kami senang bisa mendapat kesempatan lagi. Tapi kami harus ingat bahwa Elche sangat kuat di kandang dan butuh poin untuk tetap bertahan," lanjut pelatih asal Argentina itu seperti dilansir detiksport.

Kendati demikian, Martino menolak anggapan jika Barca mendapatkan kesempatan ini karena faktor keberuntungan. Menurutnya, La Liga memang berpotensi menghadirkan kejutan.

"Jika kami ada di situasi seperti ini, itu karena kami layak. Seperti tim lain yang ada di perburuan gelar," kata Martino.

Advertisement

"Kami kehilangan keunggulan dan memberi tim lain kesempata, dan sekarang hasil tim lain memberi kami kesempatan baru. Saya tidak terkejut dengan cara liga ini berbalik karena ini adalah sepakbola dan segalanya bisa terjadi," katanya menambahkan.

Di jornada 37, Barca akan melawat ke markas Elche, Senin (12/5/2014) dinihari WIB. Di pekan penentuan, Los Cules akan menjamu Atletico. (JIBI/SOLOPOS)

Pelatih Barcelona Tata Martino masih memiliki optimisme. Ist/bbc.co.uk

Advertisement
Mulyanto Utomo - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif