sport
Langganan

JELANG ISL 2014 : Arema Bidik Michael Ballack - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Solopos Newswire  - Espos.id Sport  -  Jumat, 18 Oktober 2013 - 17:46 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Esposin, MALANG – Runner up Liga Super Indonesia (ISL) 2013, Arema Indonesia, siap melakukan proyek megabintang guna menghadapi kompetisi musim 2014. Salah satu langkah yang akan dilakukan klub berjuluk Singo Edan itu adalah dengan memboyong eks bintang Chelsea, Michael Ballack.

Ballack telah memutuskan pensiun di awal musim kompetisi 2012 lalu. Saat itu eks gelandang internasional Jerman itu tak mendapatkan klub baru.

Advertisement

“Sebenarnya Ballack sudah menjadi target kami pada musim kompetisi 2013. Manajemen juga sudah melakukan komunikasi cukup lama dengannya, namun karena kondisi tim masih belum stabil, maka musim depan diharapkan bisa,” tutur Direktur Bisnis Arema Indonesia, Fuad Ardiansyah, dilansir Antara, Jumat (18/10/2013).

Fuad menjelaskan pada musim lalu, kondisi tim sedang dalam masa transisi penggabungan antara Arema Indonesia dan Pelita Jaya. Hal ini membuat komunikasi dengan agen Ballack, yang sudah terjalin, sempat terhenti.

Dengan komunikasi yang mulai digelar lagi secara intensif, manajemen Arema optimistis mampu mendatangkan Ballack. Selain berharap, kehadiran Ballack mampu membawa Arema mewujudkan ambisinya menjuarai ISL musim depan, pihak manajemen juga berharap hadirnya pemain yang membawa Jerman menjadi runner up Piala Dunia 2002 itu mampu menarik sponsor sebanyak-banyaknya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Imam Yuda Saputra - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif