sport
Langganan

F1 GP MALAYSIA : Lewis Hamilton Sabet Juara, Rosberg Runner-Up - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Solopos Reuters  - Espos.id Sport  -  Minggu, 30 Maret 2014 - 17:39 WIB

ESPOS.ID - Pembalap Mercedes Formula One Lewis Hamilton merayakan kemenangannya di podium bersama rekan setimnya dari Mercedes Nico Rosberg (kiri) dan pemenang ketiga dari Red Bull Sebastian Vettel (kanan) serta Mercedes team engineer Andrew Shovlin (kedua dari kiri). JIBI/Reuters/Samsul Said

Esposin, SEPANG -- Driver Mercedes Lewis Hamilton akhirnya menyabet juara Fromula 1 Grand Prix (F1 GP) Sepang, Malaysia. Pabrikan asal Jerman itu memastikan dua tempat di podium karena Rosberg menempati posisi runner-up.

Dalam balapan yang berlangsung, Minggu (30/3/2014) siang WIB, Hamilton yang start dari pole position tak mengalami hambatan berarti sepanjang adu cepat 'jet darat' di negeri jiran. Dia mampu menjadi yang tercepat selama 56 putaran dengan catatan waktu satu jam 40 menit 25, 974 detik.

Advertisement

Rosberg menyusul rekan setimnya itu dengan menempati posisi dua dengan catatan waktu 17,3 detik lebih lambat. Driver Red Bull Sebastian Vettel tampil sebagai pelengkap podium usai menyentuh garis finis 24,5 detik setelah Hamilton.

Berturut-turut ada di posisi 10 besar, Fernando Allonso, Nico Hulkenberg, Jenson Button, Felipe Massa, Valtteri Bottas, Kevin Magnussen, dan Daniil Kvyat.

Hasil Balapan GP Malaysia:

Advertisement

No-Driver-Tim-Waktu

1. Lewis Hamilton Mercedes 1:40:25.974 2. Nico Rosberg Mercedes +17.300 3. Sebastian Vettel Red Bull +24.5 4. Fernando Alonso Ferrari +35.9 5. Nico Hulkenberg Force India +47.0 6. Jenson Button McLaren +83.4 7. Felipe Massa Williams +84.7 8. Valtteri Bottas Williams +85.1 9. Kevin Magnussen McLaren +108.8 10. Daniil Kvyat Toro Rosso +135.7 11. Romain Grosjean Lotus +137.8 12. Kimi Raikkonen Ferrari +137.9 13. Kamui Kobayashi Caterham +177.9 14. Marcus Ericsson Caterham +229.5 15. Max Chilton Marussia +229.6

Tidak Finis

Advertisement

Pastor Maldonado Lotus Adrian Sutil Sauber Daniel Ricciardo Red Bull Jules Bianchi Marussi Esteban Gutierrez Sauber Jean-Eric Vergne Toro Rosso Sergio Perez Force India

Advertisement
Mulyanto Utomo - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif