sport
Langganan

Efektifitas Depan Gawang Lawan jadi Masalah di 3 Pertandingan Awal Persis Solo - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Gigih Windar Pratama  - Espos.id Sport  -  Selasa, 27 Agustus 2024 - 17:49 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Esposin, SOLO - Persis Solo baru mencetak satu gol dari tiga pertandingan pertama Liga 1 musim ini dan hanya melalui titik putih saat melawan Persija Jakarta beberapa waktu lalu. Di dua laga sebelumnya Laskar Sambernyawa majal di depan mulut gawang lawan.

Beragam skema sudah dicoba pelatih Persis Solo, Milomir Seslija untuk mempertajam daya gedor. Beberapa kombinasi pemain juga sudah dicoba di lini depan seperti Karim Rossi, Ramadhan Sananta, Mousa Sidibe, Irfan Jauhari dan Althaf Indie sudah pernah dimainkan. Meski begitu, Laskar Sambernyawa masih belum bisa mencetak gol dari skema terbuka.

Advertisement

Menariknya, berdasarkan statistik Liga Indonesia Baru, Persis Solo adalah tim yang cukup banyak menciptakan peluang di lini depan. Laskar Sambernyawa menjadi salah satu tim dengan percobaan ke arah gawang terbanyak di Liga 1 musim ini.

Persis Solo sejauh ini sudah melakukan 11 kali percobaan ke arah gawang tepat sasaran dari tiga pertandingan. Angka ini hanya kalah dari Bali United (12), Persija Jakarta (13) dan Persebaya Surabaya (19).

Secara total tembakan, Persis Solo juga masuk tiga besar terbanyak dengan 38 kali, hanya kalah dari Persija Jakarta (40) dan Persebaya Surabaya (46).

Advertisement

Selain itu, Persis Solo punya akurasi tembakan tertinggi kedua dengan rata-rata 50,5 persen dalam tiga pertandingan, hanya kalah dari Persebaya Surabaya dengan rata-rata 52,3 persen.

Mousa Sidibe menjadi pemimpin bagi Persis Solo dengan tiga kali percobaan ke arah gawang, di bawahnya ada Sutanto Tan, Ramadhan Sananta dan Karim Rossi dengan masing-masing dua kali.

Bahkan jumlah tendangan sudut Persis Solo juga hanya kalah dari Persebaya Surabaya dengan 17 kali percobaan.

Advertisement

Meski begitu, Persis Solo juga masih belum bisa mencetak gol dari skema open play dari tiga pertandingan. Hal ini membuktikan, efektifitas Persis Solo di depan gawang lawan menjadi masalah sejauh ini. Bukan tak mungkin masalah ini tak bisa diselesaikan ketika para pemain sudah menemukan sentuhannya di depan gawang.

Terjerembab di posisi ke-17 klasemen sementara tentu bukan hal yang diinginkan oleh manajemen tim atau pun suporter. Setelah ini, Persis Solo akan menghadapi Madura United dalam pertandingan yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Jumat (13/9/2024), tentunya ini akan menjadi ajang unjuk gigi bagi para penyerang Persis Solo untuk bisa mencari gol sekaligus memperbaiki posisi di klasemen.

Advertisement
Akhmad Ludiyanto - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif